Skip to content

4 Manfaat yang Luar Biasa Minum Minyak Zaitun Sebelum Tidur

Untuk bisa mendapatkan manfaat maksimal dari minyak zaitun, Anda bisa mengonsumsi minyak zaitun pada saat malam hari sebelum tidur. Anda hanya cukup meminumnya 1-2 sendok makan saja secara teratur maka sudah bisa merasakan beberapa manfaat dari minyak zaitun. Pertama, membantu dalam menstabilkan kolesterol dalam darah. Hal ini karena di dalam minyak zaitun mengandung kandungan lemak tak jenuh yang cukup tinggi yang sangat baik dalam menjaga kestabilan kolesterol darah. Dengan kolesterol yang stabil, maka Anda bisa terhindar dari berbagai macam gangguan penyakit seperti stroke dan jantung koroner. Manfaat kedua adalah mencegah dari kepikunan. Minyak zaitun mengandung omega 3 dan 6 yang sangat baik untuk membantu perkembangan sel otak. Anda sangat dianjurkan untuk mengonsumsi minyak ini sejak dini agar terhindar dari kepikunan.

Manfaat ketiga dari minyak zaitun jika Anda konsumsi saat sebelum tidur adalah bisa membantu dalam melancarkan pencernaan. Bagi Anda yang suka mengalami sembelit, Anda bisa meminum minyak zaitun sebelum tidur. Keesokan harinya pasti deh BAB anda akan langsung lancar. Manfaat keempat adalah atasi kerontokan rambut. Anda bisa mengaplikasikan minyak zaitun secara merata di seluruh rambut dan kulit kepala. Setelah itu, lakukan pemijatan yang mana dapat berfungsi untuk membuat akar rambut kuat sehingga tidak mudah rontok. Selain itu, minyak zaitun juga bisa membuat rambut menjadi semakin berkilau alami.