Wesi kuning yang jika diterjemahkan kedalam bahasa Indonesia artinya adalah besi kuning. Mungkin bagi sebagian dari anda yang bukan berasal dari pulau jawa akan merasa asing dengan wesi kuning ini, hal ini dikarenakan wesi kuning ini kebanyakan ditemukan di pulau jawa dan digunakan oleh masyarakat jawa.
Wesi kuning atau besi kuning adalah suatu jimat atau benda yang memiliki kekuatan yang mana dipercaya oleh orang jawa jika memiliki wesi kuning ini maka akan mendapat keberuntungan dalam kehidupannya. Selain dapat mendatangkan keberuntungan, wesi kuning juga dipercaya dapat melindungi pemiliknya dari marabahaya. Selain itu wesi kuning juga dapat digunakan sebagai jimat agar rejeki lancar.
Asal muasal Wesi kuning ini dahulu kala dikaitkan dengan legenda pertarungan antara damar wulan dengan menak jingga. Pada suatu waktu, menak jinggo dan damar wulan melakukan pertarungan yang di menangkan oleh damar wulan. Senjata yang digunakan oleh menak jinggo ini kemudian hancur berkeping-keping dan di percaya serpihan dari senjata menak jingga inilah yang kemudian menjadi wesi kuning.
Wesi kuning ini sendiri terbuat dari campuran logam yang berbeda-beda yakni emas, perak, tembaga, besi, nikel, perunggu dan timah. Oleh karena itu, wesi kuning ini memiliki kekuatan yang cukup besar dan dijadikan sebagai jimat bagi yang mempercayainya.